Artikel Terbaru

Wednesday, September 27, 2023
TelevisionTips & Trik

Tips Membeli Televisi Bekas

Cathode ray tube with deflection coils.
Cathode ray tube with deflection coils. (Photo credit: Wikipedia)

Televisi bekas pakai memang agak murah ketimbang membeli televisi baru, ada beberapa hal yang mesti kita ketahui sebelum kita membelinya. CRT/ Tabung tv yang menjadi prioritas karena ini bisa dilihat dengan kasat mata, caranya adalah dengan menaikan level contrast sampai maksimum dan bright juga sampai maksimum sedangkan warna kita buat minimum. Lihat hasil gambarnya apakah terlihat normal ? normal disini kita tidak melihat adanya warna yang cacat dari obyek gambar. CRT yang masih bagus akan terlihat dengan jelas dari hasil gambar yang ditampilkannya,walaupun tv bekas terkadang usia pakai mungkin belum terlalu lama, yang seperti ini pastinya menguntungkan sih pembeli.

Warna cacat yang kita maksud adalah jika terlihat objek teks di layar monitor dan diselah-selahnya timbul warna yang meleber , jika begini maka sudah bisa kita pastikan CRT sudah tidak bagus/ mulai lemah. Untuk melanjutkan proses pembelian mesti mikir lagi mengingat waktu pakai bisa saja menjadi singkat/ tidak lama. Hal berikutnya adalah periksa proses tuning/ present untuk search dengan posisi auto ? Lihat hasilnya apakah semua gelombang pemancar bisa disimpan dengan baik. Terkadang di beberapa merk televisi bisa menyimpan dengan proses manual dan cara ini bukan seharusnya, jika diterapkan biasanya penerimaan gambar bisa tergeser.

Jika sudah kita beli dan mungkin saja mesti dibawa dengan sepeda motor karena lokasinya jauh dari rumah, untuk ini cukup letakan CRT menghadap jok. Cara ini kita gunakan untuk menghindari retak timah solder yang ada di mainboard, posisi sasis untuk dudukan mainboard terbuat dari plastik jadi retan terjadi goyangan saat sepeda motor melaju apalagi kalau banyak lubang dan polisi tidur.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

tips ,trik,servis,elektronik yang kita tuliskan adalah pengalaman kerja kita sehari-hari semoga bisa bermanfaat , apabila ada kesulitan atau kurang jelas silahkan tinggalkan komentar anda....

Related Posts

1 of 85