Artikel Terbaru

Friday, March 29, 2024
TelevisionTips & Trik

Bahaya Petir untuk Televisi

Petir menjadi penyumbang kerusakan di perangkat elektronik , kita ambil satu contoh yang sering tertimpa adalah Televisi. Kenapa petir bisa masuk ke sistem penerimaan televisi ? jawabannya simpel saja ini terjadi karena adanya sistem Antena . Antena yang dipakai adalah model pemasangan luar dimana tidak dilengkapi dengan sistem grounding/ arde, biasa sering kita lihat masih banyak yang memasang antena dengan menggunakan bambu atau media lain selain besi. Padahal hal ini sangat riskan apalagi kalau lagi musim hujan, mungkin karena ketidaktahuan jadi tidak terpikir dampak resiko yang akan di alami.

 

Antena
Antena (Photo credit: Prezado E)

Bagi yang belum tahu mudah-mudahan dengan membaca ini menjadi mengerti betapa bergunanya grounding/ arde untuk pemasangan Antena luar, mungkin akan membutuhkan biaya yang agak lumayan seperti kita tahu harga besi cukup mahal .Kita menggunakan 2 buah besi dengan ukuran berbeda dengan panjang maksimal 9 meter jika kita pasangkan secara keseluruhan, dan sebagai grounding/ arde kita pendam ke tanah sedalam 1 meter. Jadi yang tersisa hanya 8 meter dengan porsi pemasangan antena setengah meter dari besi bagian atas/ tidak persis tepat dibagian pongkolnya.

Sekarang jika sudah menggunakan sistem grounding/ arde apakah bisa menjamin petir tidak merusak televisi kita apabila memang tersambar ? jika petir memang langsung mengenai antena kita/ antena yang kita pasang kemungkinan besar televisi kita tidak terkena efek/aman-aman saja. Namun lain halnya jika mengenai antena tv tetangga kita yang tidak menggunakan grounding/arde dan kebetulan mempunyai aliran listrik/ fasa yang sama dengan kita… pastinya tv kita akan kebagian juga/ mengalami kerusakan. Skala kerusakan mungkin bisa besar atau kecil semuanya tergantung dari seberapa besar arus listrik yang masuk ke instalasi listrik .

Kita cukupkan sampai batas ini, selanjutnya penangganan yang mesti kita lakukan terhadap televisi yang terkena petir ?Apakah masih bisa tertolong atau tidak , untuk mengetahuinya tidaklah susah kita hanya cukup melihat secara fisik apakah terjadi putus jalur-jalur tembaga yang ada di PCB ? jika ia sudah pasti tidak akan tertolong atau mungkin bisa cuma biaya akan melar/ mahal ditambah lagi jika tv bermerk. Jika jalur bagus tidak ada yang putus ini juga tidak menjamin akan bisa diperbaiki terkecuali part pengganti bisa kita dapatkan, untuk sebagian mainboard cina misalnya mungkin masih mudah kita cari di pasaran tapi jika yang bermerk mungkin akan sangat menyusahkan.

Dari beberapa kasus yang pernah kita coba tanggulangi ternyata semuanya tidak berjalan lancar, petir banyak membawa masalah baru jika memang tetap kita paksakan untuk di perbaiki. Alhamdulillah sekarang sudah banyak yang jual mainboard baru dengan harga yang standar/ tidak mahal jadi ini kita jadikan solusi akhir.Waktu kerja menjadi prioritas utama supaya semua yang kita usahakan tidak sia-sia/ mubazir. Inti dari semua kejadian adalah balik terhadap masing-masing individu apabila langkah-langkah diatas sudah kita praktekan dan tetap tidak membawa hasil, ya itu namanya musibah hanya ALLAH SWT yang mengetahui segalanya

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

tips ,trik,servis,elektronik yang kita tuliskan adalah pengalaman kerja kita sehari-hari semoga bisa bermanfaat , apabila ada kesulitan atau kurang jelas silahkan tinggalkan komentar anda....

Related Posts

1 of 85